UKM Karate Telkom University Memborong Mendali di ITS CUP 2018
Tim karate Telkom University kembali mengharumkan nama kampus pada kejuaran ITS CUP 2018. Telkom University berhasil memborong 4 mendali perunggu dikejuaraan tersebut. Mereka adalah Zofirul Mursyidan (Desain Interior), Harry Abrianto Eka Putra (Teknik Telekomunikasi), Atma Puspita Dewi SL (Desain Komunikasi Visual), dan Aqmal Insan Cendekia (Teknik Informatika) yang berhasil menuntun pulang mendali terebut. ITS CUP 2018 sendiri diadakan pada Jumat-Sabtu, 21-22 April 2018 GOR Pertamina ITS Surabaya.
Pada Kumite Eksibisi Putri, kontingen Telkom menurunkan Atma Puspita Dewi. Kumite Eksibisi merupakan pertandingan yang menandingkan tingkatan sabuk kuning dan putih. Skor akhir yang diraih Atma adala 1-0 diperempat melawan Universitas Negeri Malang. Pada Kumite Senior Putra -55 kg, kontingen Telkom University menurunkan Zofirul untuk bertanding. Zofirul pun harus puas dengan skor 2-0 pada perempat final melawan pada Kumite Senior Putra -55 kg, kontingen Telkom University menurunkan Zofirul untuk bertanding. Begitu juga dengan Aqmal Insan yang bertanding di Kumite Senior Putra -84 kg. Aqmal hanya bisa bertanding sampa perempat final melawan Politeknik Negeri Semarang dan menempati juara tiga. Sementara itu dikelas Senior Putra +84 kg, kontingen Telkom University menurunkan Harry Abriyanto dan Frendy. Pada perdelapan final Frendy melawan Politeknik Negeri Semarang dan harus puas hanya bermain sampai babak ini. Kemudian Harry Abriyanto berhasil bertanding sampai perempat final dan dikalahkan dengan kontingen UNESA.
Walaupun hanya mendapatkan 4 perunggu, tetapi tidak menyurutkan semangat kita untuk mendapatkan mendali emas kedepannya. Hal ini bisa memotivasi kita untuk meneruskan perjuangan kakak-kakak kita di UKM Karate. Selain itu, pencapaian mereka ini dapat kita jadikan motivasi untuk berkreasi tanpa membatasi diri sehingga kita menjadi pribadi yang haus akan prestasi.